30 July 2013

Gerakan SabangMerauke.


Menjaga mimpi anak-anak Indonesia berarti 

menjaga cita-cita para pendiri bangsa.

SabangMerauke adalah program pertukaran pelajar antardaerah di Indonesia dengan tujuan membuka cakrawala anak-anak Indonesia dan menanamkan nilai toleransi pada ke-bhineka-an.



ada satu label di blog ini, cerita tentang Indonesia dan ini salah satu bukti kecintaan gw untuk Indonesia melalui hal paling sederhana yang bs gw lakukan yaitu sharing. berikut ada lagi gerakan yang sangat menginspirasi dan membuka peluang untuk siapa saja agar bisa berpatisipasi membuat Indonesia lebih baik bukan hanya dengan omongan dan impian.

gw mendunkung gerakan ini sepaham dengan salah satu co foundernya yaitu @ayu_kartikadewi yang juga alumnus gerakan paling gw dukung jg indonesia mengajar, dia mengatakan :
"saya mendukung sabangmerauke karena saya percaya bahwa toleransi itu tidak bisa hanya dibaca di buku PPKN. toleransi itu harus dialami, harus dirasakan".

yang penasaran, langsung meluncur  ke http://sabangmerauke.org ya :)

2 comments:

  1. wah kereen niin! coba dulu ada gue ikut deh :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya ndaa..eh tp bs koq kita jd famili untuk anak2 yg exchange ini :)

      Delete